Rabu, 28 April 2010

Surat Presiden, Bikin Puyeng!



Surat Presiden SBY bernomor: R-21/Pres/03/2010 tertanggal 26 Maret 2010 yang ditujukan kepada Ketua DPR jelas memancing reaksi para politisi di Komisi XI. Dalam surat itu disebutkan, Menteri Keuangan dan Menko Perekonomian dapat secara bersama-sama maupun sendiri-sendiri untuk menghadiri pembahasan RAPBN-P.Namun surat presiden ini membuat repot anggota Fraksi Partai Demokrat (FPD). Seperti pengakuan anggota FPD dari Komisi XI Achsanul Qosasi yang mengakui memang ada yang tidak clear di surat ini.

“Bikin gue puyeng ngawalnya (surat presiden),” ujarnya kepada pers termasuk R Ferdian Andi R wartawan INILAH.COM di Gedung DPR, Jakarta, Senin (12/4). Berikut petikan wawancaranya.

Bagaimana dengan surat Presiden SBY terkait dengan pembahasan RAPBN-P 2010?
Tidak ada hubungannya, agar pembahasan ini tetap berjalan, tapi tafsirannya menjadi luas. Cuma saya melempar ke floor takut panjang urusannya. Ini murni teknis? Ya ini murni teknis, karena Bu Ani (Menkeu Sri Mulyani) ke KTT Hanoi, kan tidak bisa ikut membahas. Sedangkan pembahasan RAPBN-P harus jalan, makanya ditunjuk Pak Menko. Memang tidak dijelaskan soal ke Hanoi itu memang. Pada 26 Maret selain menugaskan Menkeu, kami juga menugaskan Menko, baik sendiri maupun bersama-sama, itu saja.

Besok skenarionya?
Ya bersama-sama dengan Menkeu dan Menko Perekonomian.

Jadi tidak ada hubungannya dengan rekomendasi DPR terkait kasus Century?
Bisa sendiri-sendiri, tidak ada hubungannya dengan rekomendasi DPR soal Bank Century atas penonaktifan Sri Mulyani. Intepretasinya jangan sampai melebar.

Wajar tidak Menko dan Menkeu hadir dalam waktu bersamaan?
Ya tidak wajar, makanya jangan sampai kalau hanya Menkeu yang hadir, jangan sampai mengurangi keabsahan ini. Menkeu sendiri sah, sejak jaman kuda tidak ada didampingi Menkeu.

Apa makna dari surat ini?
Tidak ngerti, surat presiden itu, mengkhawatirkan Bu Ani ke luar negeri, itu saja. Sehingga nanti kalau Bu Ani hadir kemari, tidak perlu datang Menko ke sini. Tapi memang tidak clear di surat ini. Bikin gue puyeng ngawalnya.

Sumber : Inilah.Com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar